Rabu, 08 Juli 2020

Web Science

Web Science

Pengantar Web Science #



Honey Millenia Fitri

53418167

2IA18


UNIVERSITAS GUNADARMA

2020



         Pengertian Web Science

        Web science adalah ilmu pengetahuan dalam membuat maupun memanipulasi web. Web sendiri berarti kumpulan halaman yang memaparkan berbagai informasi baik berupa gambar, tulisan, maupun video yang bersifat statis ataupun dinamis yang dapat membentuk rangkaian link. Sedangkan Science sendiri berarti ilmu pengetahuan yang didapat dan dipelajari yang berguna sebagai pengetahuan dan informasi bagi yang mempelajarinya.

2.       Sejarah Web Science

        Web pertamakali ada pada tahun 1991 yang dibuat oleh Sir Timothy John “Tim” Berners-Lee. Pada awal pembentukan web, Tim bermaksud membuat web adalah untuk memudahkan tukar menukar dan memperbaharui informasi kepada sesame peneliti ditempatnya bekerja. Pada tanggal 30 April, tempat kerja Tim yaitu CERN memberitahukan bahwa web dapagt digunakan oleh semua orang secara graris dan diberi nama World Wide Web atau disingkat WWW.

        Web dalam sejarah terbagi dalam 4 masa yaitu:

a.       Pre Web

Pre web adalah era prototype internet seperti Memex, Usenet, Gopher, dan FTP.

b.      Web 1.0

Web 1.0 dikembangkan untuk pengaksesan informasi. Web 1.0 sudah lebih interaktif daripada pre web. Web 1.0 memiliki ciri yaitu:halaman statis, penggunaan framesets, online guestbook, dan GIF tombol.

c.       Web 2.0

Pada mamsa ini web sudah memiliki fungsi berbagi informasi online. Di masa ini web memiliki fitur-fitur terbaru dari masa sebelumnya yaitu: CSS, Aplikasi Rich Internet (bebasis Ajax), Markup XHTML, Sindikasi dan Agregasi data menggunakan RSS/Atom, URL, Folksonomies, Aplikasi Wiki, dan XML Web-Service API

d.      Web 3.0

Web 3.0 adalah web internet masa kini yang sudah memiliki fitur-fitur lengkap penunjang informasi.

3.     Arsitektur web

        Web service memiliki tiga entitas dalam arsitekturnya, yaitu: 


1.       Service Requester (peminta layanan)

Service Requestor: Peminta layanan yang mencari dan menemukan layanan yang dibutuhkan serta menggunakan layanan tersebut.

2.       Service Provider (penyedia layanan)

Service Provider: Berfungsi untuk menyediakan layanan/service dan mengolah sebuah registry agar layanan-layanan tersebut dapat tersedia.

           3. Service Registry (daftar layanan)

Service Registry: Berfungsi sebagai lokasi central  yang mendeskripsikan semua layanan/service yang telah di-register.

 Aplikasi Web

Komponen penyusun web:

1.       Bahasa pemrograman/scripting language

a.       Client side scripting

Contoh: HTML, HTML5, XHTML, CSS, JavaScript, VBScript, jQuery.

b.      Server side scripting

Contoh: ASP, PHP, JSP.

2.       Web editor

Web editor merupakan program aplikasi yang berfungsi untuk mengetikkan perintah-perintah dokumen web baik client side scripting maupun server side scripting.

Contoh: notepad, notepad ++, macromedia dreamweaver, pspad

3.       Web browser

Web browser merupakan program yang berfungsi untuk menampilkan dokumen-dokumen web dalam format HTML.

Contoh:

a.       Web engine webkit: safari, google chrome

b.      Web engine trident: microsoft internet explorer, maxthon

c.       Web engine gecko: mozilla firefox

d.      Web engine presto: opera

4.       Web server

Web server adalah program aplikasi yang memiliki fungsi sebagai tempat menyimpan dokumen-dokumen web.

Contoh:

a.       Web server apache yang mendukung PHP

b.      Web server microsoft internet information server

c.       (IIS) yang mendukung ASP dan PHP

d.      Web server apache tomcat yang mendukung java server pages (JSP)

5.       Database server

Database server adalah program yang digunakan untuk menyimpan data yang akan diolah di halaman web. Database biasa disebut Database. Management System (DBMS) adalah sebuah aplikasi yang mengembangkan user dan datadata di dalam database.

Contoh DBMS server: Closed source/berbayar: microsoft SQL server, oracle 10g, DB2 (IBM)

Open source/gratis: MySQL, PostGreSQL

6.       Image editor

Image editor adalah program aplikasi yang berfungsi untuk melakukan pengolahan gambar/image.

Contoh: ms. Paint, adobe photoshop, adobe flash, dll.


Sumber :

https://id.wikipedia.org/wiki/Situs_web#Sejarah

https://dinus.ac.id/repository/docs/ajar/Sister_13_Web_Service.pdf

https://jurnaltech.wordpress.com/2019/03/15/pengertian-web-science-dan-sejarah-web/

http://staff.uny.ac.id/sites/default/files/pendidikan/nuryake-fajaryati-spdt-mpd/pengantar-web.pdf


 

 

 

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar